Amankan Soal Ujian, Diknas Kota Semarang Tugaskan Polisi

Semarang, Ujian Nasional yang baru akan diselenggarakan mulai besok dipastikan aman dari kebocoran soal. Hal ini sebagaimana diungkapkan oleh Kepala Dinas Pendidikan Kota Semarang, Sri Susanto, pihaknya telah melakukan sistem pendistribusian naskah soal ujian ini dengan sistem tertutup. Di dalam sistem ini sebagaimana dijelaskan Sri Susanto, pendistribusian hanya akan dilakukan hingga ke sub-sub rayon penyelenggara Unas. Sedang untuk dapat disalurkan ke sekolah-sekolah, dinas menginstruksikan agar setiap sekolah untuk menunjuk satu orang petugas yang ditugaskan untuk mengambil dan mengembalikan soal. Pendistribusian soal ke sekolah ini baru akan dilakukan mulai besok dengan disesuaikan penjadwalan ujian.

Selain itu, untuk menjamin kerahasiaan dan keamanan naskah ujian ini Dinas Pendidikan Kota Semarang juga telah mengkoordinasikannya dengan pihak kepolisian. "Kita sudah koordinasikan dengan aparat kepolisian dan pengiriman naskah dari provinsi sampai ke sekolah pun menggunakan mobil box yang sangat-sangat aman. Jadi jangan khawatir akan kemungkinan kebocoran soal." tandasnya yakin.

Sementara menyangkut pelaksanaan teknis ujian nasional itu sendiri, Sri Santoso mengungkapkan, bagi siswa yang belum dapat mengikuti ujian, pihaknya akan memberikan peluang bagi mereka dengan mengadakan ujian susulan. Sementara untuk mereka yang masih menjalani rawat inap di beberapa rumah sakit, pihaknya juga telah mengkoordinasikannya dengan beberapa rumah sakit terkait agar siswa tersebut dapat melakukan ujian nasional tersebut di rumah sakit tempat mereka menjalani rawat inap. [Ribut Achwandi_Reporter Trijaya FM Semarang]

Komentar